ENGLISH       INDONESIA

Toko     Shop     MP3     Pinjaman

Monday, January 7, 2013

Daftar Alat Kimia dan Fungsinya

 

Daftar Alat Kimia dan Fungsinya - Saya akan share tentang berbagai macam alat kimia yang sering digunakan beserta berbagai fungsinya yang tentunya dengan gambar untuk memudahkan sobat. Berikut ini adalah daftar alatnya :

1. Labu erlenmeyer

Untuk menyimpan dan memanaskan larutan, menampung filtrat hasil penyaringan, dan menampung titran (larutan yang dititrasi) pada proses titrasi


2. Pipet tetes

Untuk mengambil cairan dalam skala tetesan kecil


3. Gelas ukur

Untuk mengukur volume larutan, tidak memerlukan tingkat ketelitian yang tinggi dalam jumlah tertentu


4. Tabung reaksi

Untuk mengukur volume larutan, dan mereaksikan zat dalam skala kecil


5. Rak tabung reaksi

Rak yang digunakan untuk tempat meletakkan tabung reaksi


6. Labu ukur leher panjang

Untuk membuat larutan dengan konsentrasi tertentu dan mengencerkan larutan


7. Penjepit kayu

Untuk menjepit suatu benda tanpa menggunakan tangan secara langsung atau sebagai pengaman contohnya untuk memegang natrium


8. Mortar dan alu

Untuk menghancurkan dan mencampurkan padatan kimia


9. Gelas arloji

Untuk mencegah kontaminasi atau hilangnya cairan dapat digunakan sebagai penutup


10. Cawan porselin

Untuk mereaksikan atau mengubah suatu zat pada suhu tinggi


11. Kaki 3

Penyangga yang digunakan saat merebus suatu zat kimia


12. Pemanas spirtus

Alat untuk memanaskan percobaan dengan menggunakan cairan spirtus


13. Kertas saring




Untuk menyaring zat kimia


14. Neraca 3 lengan

Untuk menimbang atau menentukan berat atau masa jens suatu benda yang sama


15. Corong

Untuk menyaring campuran kimia dengan memanfaatkan gaya gravitasi, biasanya bagian atasnya diberi kertas saring


16. Gelas beker

Untuk percobaan proses difusi osmosis dan tempat membuat larutan


17. Cawan petri

Untuk menimbang dan menyimpan bahan kimia serta mikrobiologi


18. Batang pengaduk

Unruk mengaduk zat yang sedang di ujicoba

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments